Page 21 - 10 Penyimpangan Pembagian Waris di Indonesia
P. 21

Page 21 of 72

         B. Istilah Zakat Infaq Shadaqah

   Zakat, infaq dan shadaqah disingkat menjadi ZIS,
ketiga istilah ini memang sangat akrab di telinga
kita, seolah sudah menjadi satu kesatuan.

   Tetapi apa makna masing-masing istilah itu?
Sama sajakah ataukah masing-masing punya makna
sendiri-sendiri?

   Jawabnya tentu tidak sama. Sehingga masing-
masing perlu disebut sendiri-sendiri, walaupun
sering digabungkan dan disebut bersama, namun
sesungguhnya masing-masing istilah itu punya
hakikat dan pengertian sendiri-sendiri yang cukup
spesifik.

   Yang jelas ketiga istilah itu, zakat-infaq-sodaqah,
bukan sinonim, karena memang tidak sama, masing-
masing punya pengertian yang berbeda.

   Tidak ada salahnya bila kita bedah satu per-satu
ketiga istilah ini di awal buku ini :
1. Infaq

   Penulis akan mulai dari istilah infaq (‫)إنفاق‬. Karena
istilah infaq ini boleh dibilang merupakan induk dari
ketiga istilah tadi. Asal kata infaq dari bahasa arab,

                                  muka | daftar isi
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26